BANJAR, REPORTASE9.ID – Polres Banjar telah menyiapkan 250 personel gabungan guna mengamankan jalannya Debat Publik Perdana Pemilihan Calon Bupati dan Wakil Bupati Banjar yang berlangsung di Ballroom Hotel Novotel Banjarbaru pada Selasa malam.
Pengamanan ini dilakukan untuk memastikan debat berlangsung aman dan kondusif bagi para calon, pendukung, serta tamu undangan.
Kapolres Banjar, AKBP M. Ifan Hariyat Taufik, menyampaikan hal ini kepada awak media usai rapat koordinasi bersama sejumlah tokoh masyarakat dan para pembakal di Hotel Grand Qin Banjarbaru. Ia berharap semua pihak yang hadir, terutama pendukung pasangan calon nomor urut 01 dan 02, dapat menjaga ketertiban selama acara debat berlangsung.
“Sehingga tidak merugikan diri sendiri dan kelompok. Mari kita sama-sama menikmati berlangsungnya acara debat nanti malam,” ujar Kapolres Banjar, AKBP M. Ifan Hariyat Taufik, Selasa (12/11/2024) siang.
Selain itu, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Banjar, Abdul Muthalib atau yang akrab disapa Aziez, juga memberikan keterangan terkait tata tertib tamu undangan pada malam debat. Berdasarkan kesepakatan hasil rapat koordinasi bersama Kapolres Banjar, Kapolres Banjarbaru, serta kedua pasangan calon, jumlah undangan akan dibatasi.
“Kita sepakati untuk setiap tamu undangan bagi kedua Paslon masing-masing sebanyak 54 orang. Setiap tamu undangan akan diberikan ID Card sebagai tanda pengenal,” pungkas Aziez. (Fdr/R9)
Comments