Kabupaten Hulu Sungai SelatanSeni & Budaya

Pj Bupati HSS Hadiri Wisuda Santri Madrasah Diniyah Takmiliyah Al Busyro

0

HSS, REPORTASE9.COM – Penjabat Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) Hermansyah hadiri acara Wisuda Santri-Santriwati Madrasah Diniyah Takmiliyah (MDT) se Kabupetan Hulu Sungai Selatan di MDT Al Busyro Ponpes Dalam Pagar Kandangan pada Minggu (12/05/2024).

Wisuda Madrasah Diniyah Takmiliyah ini merupakan wisuda yang ketiga kalinya dalam kurun beberapa tahun yang sudah dilakukan dan sebanyak 217 orang dari kalangan santri-santriwati, yang berasal dari 16 Madrasah Diniyah Takmiliyah yang ada di HSS.

Kegiatan ini juga dihadiri oleh Pimpinan Pondok Pesantren Dalam Pagar TGH Ahmad Syairazi, Para Habaib Pengasuh Ponpes Dalpa Kandangan, Perwakilan Kemenag Kalsel, Perwakilan Kapolres dan Dandim, Ketua DPC FKDT, Perwakilan Kemenag HSS, Ketua Yayasan Ponpes Dalam Pagar Kandangan, BKPRMI, Ketua FKPQ, Para orang tua santri, dan seluruh Ketua Madrasyah Diniyah se HSS beserta para wisudawan.

Pj Bupati HSS Hermansyah menyambut baik dan memberikan apresiasi terhadap kegiatan wisuda Santri-Santriwati Madrasah Diniyah Takmiliyah (MDT) se Kabupetan Hulu Sungai Selatan.

“Kami berharap semoga santri-santriwati kita bisa lebih semangat untuk terus mempelajari dan mengamalkan kegiatan baca tulis Al-Qur’an,” ujarnya.

Hermansyah mengajak seluruh para orang tua, para pengasuh, para ustadz-ustadzah, serta seluruh element masyarakat agar selalu menanamkan kecintaah terhadap Al-Qur’an bagi anak-anak kita.

‘Kegiatan belajar Al-Qur’an bukanlah menjadi suatu kewajiban semata, tetapi hendaknya dapat menajdi kebutuhan bagi mereka sehingga diharapkan menjadi benteng kokoh bagi mereka dalam menghadapi tantangan yang semakin berat dimasa mendatang, sehingga mereka dapat menjadi generasi qur’ani yang beriman, cerdas dan berakhlak mulia serta berbakti kepada orangtua,” tutur Hermansyah.

“Terima kasih kepada TGH Ahmad Syairazi dan semua pihak, baik para pengasuh, para pengajar, para ustad-ustadzah, maupun para orang tua yang selama ini telah turut memberikan dukungan dalam Pembangunan di bidang keagamaan di Kabupaten HSS, kami selaku pemangku kebijakan akan terus berupaya sekuat tenaga untuk tetap memelihara nuansa religious sebagai ciri dari masyarakat HSS sejak dahulu,” ucapnya.

Hermansyah mengungkapkan pemerintah Kabupaten HSS siap mensupport dan mendukung kegiatan keagamaan kedepannya.

“Sehingga sinergisitas dan kolaborasi kita ini sama-sama kita lakukan agar bisa mewujudkan generasi terbaik di Kabupaten HSS,” pesannya. (Sumber : Prokopim Setda HSS)

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You may also like