Kota Banjarbaru

ATCS Tugu Adipura Banjarbaru Akan Berfungsi Diakhir Tahun

0

BANJARBARU, REPORTASE9.ID – Area Traffic Control System (ATCS) diarea Tugu Adipura Banjarbaru akan berfungsi pada akhir tahun 2024, Jumat (18/10/2024).

Kepala Dinas Perhubungan Kota Banjarbaru, Muhammad Mirhansyah mengatakan, pihaknya melakukan tes uji coba terhadap ATCS yang telah terpasang di masing-masing ruas Jalan Ahmad Yani, Jalan Pangeran Suriansyah, Samping rumah dinas Wali Kota Banjarbaru, dan Jalan Nangka arah kolam renang.

“Hasil evaluasi uji coba masih ada beberapa catatan, terkait dengan sensor speaker yang harus disambungkan keruang sisi room dan masih belum sempurna,” kata Mirhansyah, usai memantau dilapangan.

Untuk rencana, lanjut Mirhansyah ATCS berfungsi di akhir tahun, kemungkinan diakhir November atau awal Desember, sementara menunggu pekerjaan pembukaan median jalan dan lain-lain.

“Kita masih punya banyak waktu, ini masih dipertengahan Oktober maka saya pikir optimis pekerjaan ini bisa selesai tepat waktu,” ujarnya.

Mirhansyah menyebutkan, untuk pembangunan ARCS ini progresnya sudah 100 persen, hanya mendian jalan saja yang belum dikarenakan beda pekerjaaan.

“Setelah diuji coba APILL berjalan normal semua, ini sudah 100 persen meski ada beberapa yang harus disetting lagi,” terangnya.

ia juga mengungkapkan untuk titik pemberhentian bus yang sebelumnya ada di Jalan Nangka, dekat kolam renang akan dipindahkan ke Halte Nol Kilometer.

“Kita juga sudah bersurat ke pemerintah provinsi terkait pemindahan halte bus dijalan nangka ke halte nol kilometer, tapi untuk sekarang masih ada waktu, selama ATCS masih belum beroperasi halte bus masih bisa dipergunakan,” ungkapnya.

Sementara itu, Kepala Bidang Pengembangan dan Teknologi Dishub Banjarbaru, Rahmat Hidayat menjelaskan terkait U-Turn yang berada didepan PJR akan dilihat terlebih dahulu manajemen rekayasa nya seperti apa.

“Kita lihat dulu manajemen rekayasa seperti apa, tapi kalau dari kajian awal rencana akan ditutup yang didepan pom bensin sama KFC,” pungkasnya. (Fdr/R9)

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You may also like